Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL – Menampilkan Data Dari Database


membuat crud dengan php dan mysql menampilkan data dari database

Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL – Menampilkan Data Dari Database

Materi CRUD ini menggunakan PHP versi 5 ke bawah.

Jika teman-teman menggunakan PHP versi 5 ke atas, di sarankan untuk mengikuti materi CRUD berikut :

Tutorial Membuat CRUD dengan PHP dan MySQLi

Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL – Menampilkan Data Dari Database – Halo teman-teman apa kabar? mudah-mudahan selalu di berikan kesehatan ya. di tutorial ini kita akan masuk ke tutorial edisi membuat crud dengan php dan menggunakan database mysql. tutorial ini termasuk tutorial yang paling penting yang harus teman-teman pelajari. kenapa tidak di tutorial ini akan di jelaskan tentang pengertian CRUD, cara membuat CRUD, dan kenapa saya bilang tutorial crud ini yang paling terpenting ? karena crud di gunakan untuk membuat semua aplikasi. karena berhubungan dengan menginput data ke database, mengedit data dari database , menampilkan data dari database serta menghapus data yang tidak di inginkan pada database dengan menggunakan PHP.

Pasti sudah terbayang kan oleh teman-teman betapa penting nya tutorial CRUD ? teman-teman tidak akan bisa membuat sebuah aplikasi bahkan yang sangat sederhana sekalipun jika tidak menguasai konsep crud. kecuali aplikasi yang teman-teman buat tidak berhubungan dengan database. tutorial ini saya tujukan kepada teman-teman yang mungkin baru belajar php. mungkin sudah mempelajari php dasar dan bingung ingin melanjutkan pembelajaran selanjutnya kemana. saya rekomendasikan kepada teman-teman untuk mempelajari tutorial php dasar terlebih dulu di www.malasngoding.com. berikut ini tutorial php dasar di www.malasngoding.com yang harus teman-teman kuasai terlebih dulu sebelum memulai membuat CRUD(manajemen database) dengan PHP dan MYSQL. Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL

Pengertian CRUD (Create, Read, Update dan Delete)

Sebelum memulai belajar cara membuat crud dengan php dan mysql – menampilkan data dari database dan sebelum lebih jauh lagi mengotak atik . ada baik nya terlebih dulu saya jelaskan tentang pengertian dari CRUD karena mungkin masih banyak teman-teman yang masih bingung tentang apa sih crud ini?

CRUD adalah singkatan dari Create, Read, Update and Delete. jadi di singkat dengan crud. berbicara tentang create, read, update, delete.. pasti kita terbayang tentang sebuah manajemen atau mengelola. yak benar sekali. CRUD di sini adalah yang mengelola database. misalnya seperti menginput data ke database(Create), Menampilkan data dari database(Read), Mengubah atau mengupdate data pada database(Update) dan menghapus data pada database(Delete). nah kesimpulan nya di edisi kali ini kita akan belajar tentang membuat form input yang menginput data ke database. cara menampilkan data dari database. mengubah data dari database serta belajar cara menghapus data pada database dengan php. sedikit informasi bahwa database yang kita gunakan pada tutorial ini adalah database MySQL.

 Persiapan Membuat CRUD Dengan PHP dan MYSQL

karena kita akan bermain dengan database. maka yang menjadi langkah awal kita adalah mempersiapkan database. untuk mengikuti panduan membuat crud dengan php di www.malasngoding.com ini buatlah sebuah database dengan nama ‘malasngoding’. dan buat sebuah table bernama ‘user’. yang berisi column id,nama,alamat,pekerjaan. jadi di sini kita akan membuat crud untuk data user. jadi nanti kita menampilkan data dari database, menginput data ke database, mengupdate dan menghapus data dari database.

  • Membuat database dengan nama ‘malasngoding’.
  • Buat sebuah table dengan nama ‘user’.
  • Column pada table user nya ( id, nama, alamat, pekerjaan ).

Berikut ini sudah saya sertakan file sql yang bisa teman-teman langsung import. cara menginport nya buat database nya dulu dengan nama malasngoding. kemudian pilih import untuk menginport file sql nya. tapi jika teman-teman ingin copy paste sql nya bisa juga. pilih pada sql. kemudian pastekan sql berikut ini.

membuat crud dengan php dan mysql

membuat crud dengan php dan mysql

Cara Menampilkan Data Dari Database Dengan PHP

Setelah selesai membuat database. selanjutnya kita langsung masuk ke tutorial cara menampilkan data dari database dengan PHP. oh iya pertama teman-teman harus paham dulu tentang mebuat koneksi database mysql dan php. silahkan teman-teman baca dulu tutorial cara membuat koneksi PHP dengan database MySQL. oke pertama kita buat dulu sebuah file php dengan nama nya terserah teman-teman. di sini saya membuat sebuah file koneksi.php. di file koneksi.php inilah nantinya akan kita buat koneksi php dan mysql.

koneksi.php

silahkan teman-teman sesuaikan dengan username dan password mysql teman-teman. username saya root dan passwordnya xxx. jadi pengaturannya seperti di atas.

kemudian buat sebuah file index.php. di file index.php ini kita akan menampilkan data dari database mysql. tepatnya dari table user yang telah kita buat di atas.

index.php

pada syntax

jangan teman-teman hiraukan dulu. akan saya bahas pada tutorial membuat crud dengan php part 2 nanti. karena syntax di atas hanya pengambilan data melalui url untuk membuat pesan notifikasi misalnya data telah berhasil di update atau di hapus.

yang perlu teman-teman perhatikan adalah pada syntax

dapat anda lihat pada syntax di atas. kenapa saya menggunakan element table html di sini. karena kita akan menampilkan data nya di dalam table ini. lanjut lagi pada

coba teman-teman perhatikan pada syntax di atas. pertama kita harus menghubungkan file index.php ini dengan koneksi.php. atau menyisipkan file koneksi.php pada index.php ini. karena pada file index.php ini kita memerlukan koneksi ke database untuk mengambil data dari database dan kemudian menampilkannya pada table. kita menyisipkan file koneksi.php dengan fungsi include.

dan bisa teman-teman lihat juga terdapat fungsi mysql_query() . fungsi mysql_query berfungsi untuk menjalankan perintah mysql pada php. jadi perintah mysql nya teman-teman isikan pada fungsi mysql_query() seperti di bawah ini. dan perintah mysql yang kita jalankan adalah “Select * from user” yang berarti kita memerintahkan untuk menampilkan semua data pada table user. lalu fungsi die() di bawah  ini adalah fungsi php untuk menampilkan pesan error jika fungsi sebelumnya mengalami kesalahan. Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL

perintah query yang menampilkan data dari table user kita masukkan kedalam variabel $query_mysql. jadi sekarang variabel query_mysql di atas sudah berisi data user.

Selanjutnya bagaimana cara menampilkan data nya?

kita menggunakan perulangan while php.

pada fungsi while kita memecahkan data menjadi array dan memasukkannya ke dalam variabel data.agar data bisa kita tampilkan dalam bentuk perulagan. Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL

lalu menampilkan data nya tinggal

variabel data sudah menjadi array. dan masukkan nama column data yang ingin di tampilkan seperti contoh di atas. juga ada variabel nomor di atas. kenapa saya membuat variabel nomor dengan tanda plus ? karena di atas nilai $nomor=1. dan memberikan ++ di dalam while akan membuat nilai nomor bertambah terus menerus terus menerus sesuai jumlah record data yang di tampilkan. Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL

terakhir perhatikan pada link edit dan hapus berikut. ini untuk membuat link edit data dan hapus data. data di edit atau di hapus dengan menggunakan pengiriman data melalui url(GET). untuk memahami GET dan POST di PHP silahkan teman-teman baca tutorial saya sebelumnya tentang cara membuat pengiriman data di php.

dan jangan lupa kita percantik tampilannya agar enak di pandang mata.

style.css

Setelah penjelasan selesai langsung saja kita coba jalankan file index.php untuk melihat hasil menampilkan data dari database dengan php. Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL

Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL - Menampilkan Data Dari Database

Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL – Menampilkan Data Dari Database

Nah data pun berhasil kita tampilkan. Selesailah sudah tutorial Membuat CRUD Dengan PHP Dan MySQL – Menampilkan Data Dari Database. selanjutnya pada tutorial membut crud dengan php dan mysql part 2 akan kita bahas tentang membuat input data ke database dengan PHP pada tutorial selanjutnya.

Tutorial CRUD PHP Lainnya :

Tutorial CRUD Dengan PHP Dan MySQL Part 1 – Menampilkan Data Dari Database Dengan PHP
Tutorial CRUD Dengan PHP Dan MySQL Part 2 – Menginput Data Ke Database Dengan PHP
Tutorial CRUD Dengan PHP Dan MySQL Part 3 – Mengedit/Mengupdate Data Pada Database Dengan PHP
Tutorial CRUD Dengan PHP Dan MySQL Part 4 – Menghapus Data Pada Database Dengan PHP


Diki Alfarabi Hadi

Coding enthusiast. Someone who love learn something new. especially about web programming and web design. happy to share about knowledge and learn from other.

Tutorial Menarik Lainnya

membuat form login logout tanpa database
Menghitung Selisih Waktu PHP
crud dengan ajax php mysqli
crud ajax php mysqli

Diskusi

8 Komentar
  • Membuat CRUD dengan PHP dan MySQLi – Menampilkan Data – Malas Ngoding 6 years ago

    […] tutorial sebelum-sebelumnya, saya telah membuatkan tutorial cara membuat CRUD dengan PHP dan MySQL (tanpa i). tapi pada tutorial kali ini, saya akan membuat tutorial membuat CRUD dengan PHP dan […]

  • Wibisono 6 years ago

    Mantap jiwa bang bukan kaleng-kaleng:v

  • Jama 5 years ago

    makasih banyak tutorialnya kang

  • wulan 5 years ago

    metode pengambilan data dalam database Website (PHP) untuk di tampilkan ke dalam aplikasi android?apa ya kang tolong info nyo dong

  • Rian 5 years ago

    Tutorialnya bagus kang, sya org awam dan sya ingin belajar php. Hanya saran saja untuk penamaan script (edit.php dan hapus.php) langkah2 nya mash kurang paham. terimakasih

  • Muhammad Ikhsan 5 years ago

    Bang Mau nanya itu diakhir ada klo boleh tau fungsinya buat apa ya?
    tadi saya coba hapus jadi eror…
    Sebelumnya Terimakasih Turtorialnya sangat Bagus 100% works…..

  • Muhammad Ikhsan 5 years ago

    Bang Mau nanya itu diakhir ada/ / klo boleh tau fungsinya buat apa ya?
    tadi saya coba hapus jadi eror…
    Sebelumnya Terimakasih Turtorialnya sangat Bagus 100% works…..

  • Muhammad Ikhsan 5 years ago

    Bang Mau nanya itu diakhir ada /**/ klo boleh tau fungsinya buat apa ya?
    tadi saya coba hapus jadi eror…
    Sebelumnya Terimakasih Turtorialnya sangat Bagus 100% works…..

Tulis Komentar / Pertanyaan

Download ebook belajar HTML & CSS dasar untuk pemula gratis

Download Ebook belajar HTML & CSS dasar untuk pemula gratis.

Ebook ini bisa di download oleh teman-teman yang baru mulai belajar HTML dan CSS dasar tapi tidak tahu mau memulai belajar dari mana. materi pembelajaran sudah di susun secara sistematis dan di dukung contoh gambar.

DOWNLOAD