Tutorial Python # 10 : Operasi Tipe Data Tuple


Tipe data tuple python

Operasi Tipe Data Tuple – Masih dalam materi operasi yang bisa dilakukan berdasarkan tipe data. Dalam part ini akan dikupas tuntas mengenai tipe data tuple. Diantaranya apa itu tipe data tuple, contohnya seperti apa dan operasi saja yang bisa dilakukan dengan menggunakan tipe data tuple ini. Sangat disarankan untuk membaca agar lebih mudah untuk dipahami.

Operasi Tipe Data Tuple

Tipe data tuple merupakan salah jenis type data yang didalamnya memiliki nilai lebih dari satu. Ini membuat tipe data tuple sama dengan tipe data list (yang sudah kita bahas di bab sebelumnya). Hanya saja perbedaan tipe data tuple dengan tipe data list terletak pada sifat yang dimilikinya. Tipe data tuple ini memiliki sifat immutable, artinya nilai didalamnya itu tidak bisa diubah.

Perbedaan lain yang bisa di lihat dari tipe data tuple dan list adalah dalam penulisan, Tuple menggunakan tanda kurung bulat dalam menampatkan nilai/anggota/element. Berikut penulisan tuple dalam bahasa python.

Data merupakan variabel yang menampung nilai dengan tipe data tuple, sedangkan nilai bisa berisikan number atau string. Berikut adalah contoh penerapannya dalam bahasa python :

Dari contoh diatas bisa kita lihat contoh penulisan dari tipe data tuple yang disimpan ke pada variabel data. Nilai dari tipe data tuple ini bisa berupa string atau integer.

Cek tipe data tuple

Untuk mengecek apakah tipe data yang digunakan dalam bahasa python bisa menggunakan  fungsi type(). Fungsi ini sudah di sediakan default oleh python. Cara penggilannya seperti berikut :

Operasi Tipe Data Tuple

cek type data tuple

Cara Mengakses Anggota Tuple

Karena tuple berbentuk menyerupai array, maka kita bisa mengakses anggota tuple menggunakan indeks. Penulisannya seperti nama_tuple[indek-ke]. Indeks ini dimulai dari 0 untuk anggota yang pertama, sedangkan selanjutnya diikuti berdasarkan banyaknya anggota. Selain itu bisa juga dengan menggunakan nilai min(-), contoh indek -1 maka dia akan mengkases nilai paling terakhir. Perhatikan contoh berikut :

Operasi Tipe Data Tuple

cara mengakses nilai tuple

Dengan menggunakan indeks ini maka kita bisa mengakses nilai tuple berdasarkan range anggota menggunakan tanda titik dua (:) . Contohnya :

Operasi Tipe Data Tuple

cara mengakses tipe data tuple

Menghitung Jumlah Nilai dalam Tipe Data Tuple

Kita bisa mengakses jumlah nilai yang disimpan dalam tipe data tuple, caranya dengan menggunakan fungsi len() dan diikuti nama variabel tempat nilai tuple disimpan. Perhatikan contoh berikut :

Operasi Tipe Data Tuple

menghitung jumlah nilai pada tipe data tuple

Menguji Keanggotaan Tuple

Dengan menggunakan fungsi in dan no in kita bisa menguji apakah suatu nilai tersebut termasuk kedalam nilai/anggota dari tipe data tuple atau tidak termasuk. Caranya perhatikan contoh berikut :

Operasi Tipe Data Tuple

menguji keanggotaan tuple

Selain yang sudah di bahas di materi diatas, sangat banyak fungsi yang disediakan oleh bahasa python untuk bisa melakukan operasi dengan menggunakan tipe data tuple yang bisa dilihat di dokumentasi. Sekian dulu materi yang di bahas mengenai Tutorial Python # 10 : Operasi Tipe Data Tuple. kita lanjutkan ke materi berikutnya dengan tema operasi tipe data set.


Muzanni

Algorithms Learner, future lecturer and Happy to sharing about knowledge

Tutorial Menarik Lainnya

operator pada python
tipe data dictionary python
tipe data set python
tipe data list python

Diskusi

Belum Ada Diskusi

Tulis Komentar / Pertanyaan

Download ebook belajar HTML & CSS dasar untuk pemula gratis

Download Ebook belajar HTML & CSS dasar untuk pemula gratis.

Ebook ini bisa di download oleh teman-teman yang baru mulai belajar HTML dan CSS dasar tapi tidak tahu mau memulai belajar dari mana. materi pembelajaran sudah di susun secara sistematis dan di dukung contoh gambar.

DOWNLOAD